Doa Takziah



By: Himawan Dwiatmodjo, S.H., LLM.


"Jika kau tidak tahan dengan lelahnya belajar, maka kau akan merasakan perihnya kebodohan." (Imam Syafi'i)

Yaa Allah Yaa Rahmaanu Yaa Rahiimu Engkaulah Yang Maha Pengasih dan Yang Maha Penyayang


Segala puja dan puji kami haturkan kehadirat-Mu karena hanya Engkaulah dzat satu- satunya yang berhak untuk menerima persembahan kami, tiada lagi perkataan yang layak yang kami ucapkan selain rasa syukur kami kehadirat-Mu karena atas ridho-Mu kami dapat berkumpul di majlis ini dalam rangka menghibur saudara kami Bpk. Suparmin yang sedang mendapat musibah, atas meninggalnya puteri tercinta bernama Mutia Tri Kurmiati Binti Suparmin, semoga majlis ini Engkau Berkahi dan Rahmati


Yaa Allah Yaa Qudus Engkaulah Yang Maha Suci


Kami yang hadir di majlis ini memohonkan doa' kehadirat-Mu


ALLAAHUMMAJALHU FARATHAN LI-ABAWAYHI WASALAFAW WADZUKHRA, WAIZHATAW WA TIBAARAW WA SYAFII'A, WA TSAQQIL BIHI MAWAAZIINAHUMAA WA AFRIGHIS SHABRA 'ALAA QULUUBIHIMA WALAA TAFTINHUMA BA'DAHU WA LAA TAHRIMHUMAA AJRAHU


Yaa Allah semoga Engkau jadikan anak yang telah kembali kehadirat-Mu ini sebagai titipan bagi kedua ibu bapaknya, sebagai pendahuluan, simpanan, pelajaran dan iktibar serta syafa'at, beratkanlah karenanya timbangan kedua ibu bapaknya dan tuangkanlah kesabaran kedalam hati kedua ibu bapaknya dan janganlah Engkau datangkan fitnah kepada kedua ibu bapaknya sesudah itu dan janganlah Engkau halangi kedua ibu bapaknya menerima pahalanya.


Ya Allah Yaa Ghafuuru Yaa Ghoffaru Engkaulah Yang Maha Pengampun dan Engkaulah Yang Maha Pemberi Ampun


Ampunilah segala noda dan dosa kami, sepanjang perjalanan hidup kami masih banyak ferdapat kelalaian kami kekhilafan kami, karena kami belum mampu melaksanakan apa yang Engkau Perintahkan kepada kami dan kami masih banyak melakukan perbuatan yang Engkau larang bagi kami, kami masih belum mampu mengikuti jejak maupun melaksanakan apa-apa yang menjadi sunah dari Rasul-Mu Muhammad SAW.


Bimbinglah kami dengan Taufiq Hidayah dan Inayah-Mu disertai kemampuan dan kekuatan jasmani maupun rohani kami sehingga kami didalam melakukan aktifitas hidup ini baik menyangkut hablulminallah maupun hablubminnanas dapat menuju pada jalan yang Engkau ridhoi.


Juga ampunilah kedua orang kami yang telah melahirkan kami, memelihara kami dengan penuh rasa kasih sayang sehingga kami dewasa, atas kekhilapan dan kealpaan yang pernah dilakukan sepanjang perjalanan hidupnya, terimalah iman islamnya, berikanlah tempat yang sebaik baiknya disisi-Mu.


Yaa Muhyiy Yaa Mumiitu Engkaulah Yang Maha Menghidupkan dan Engkaulah Yang Maha Mematikan


Jadikanlah kehidupan kami sebagai kecintaan kami untuk beribadah kepada-Mu, beramal sholeh serta berbuat kebajikan, dan jadikanlah akhir kehidupan kami sebagai kematian yang baik husnul khotimah, segala noda dan dosa kami baik yang nampak maupun tersembunyi telah Engkau Ampuni sehingga kami kembali kehadirat-Mu dalam keadaan fitrah sebagaimana waktu kami dilahirkan dulu